Tips Fashion

Tips Fashion Pria dan Wanita

Berikut ini adalah kumpulan tips fashion dan cara berpakaian yang bisa di terapkan baik bagi para wanita maupun pria...

Tips Fashion Wanita

Kumpulan Tips Fashion dan Cara Berbusana Wanita

Berikut ini adalah kumpulan tips fashion dan cara berbusana yang bisa diterapkan khusus untuk para kaum wanita ...

Tips Fashion Pria

Kumpulan Tips Fashion dan Cara Berpakaian Pria

Berikut ini adalah kumpulan tips fashion dan cara berpakaian yang bisa diterapkan khusus untuk para kaum pria...

Slim Plus

Kumpulan Tips Fashion dan Tutorial Hijab Style

Berikut ini adalah Kumpulan Tips Fashion dan Tutorial Hijab Style yang bisa diterapkan bagi para wanita berjilbab...

Seputar Fashion Terbaru

Tips Mencuci dan Merawat Underwear atau Pakaian Dalam

Merawat Underwear
Tips Mencuci dan Merawat Underwear atau Pakaian Dalam ---Underwear atau pakaian dalam sangat penting bagi kita, selain melindungi bagian tubuh pribadi kita, juga memberikan kenyamanan serta kepercayaan diri lebih bagi kita. Untuk itu pastikan perawatannya juga ekstra, supaya dapat melindungi Anda secara ekstra pula.

Mencuci pakaian dalam tidak bisa dilakukan sembarangan. Harus ada perlakuan khusus sehingga tetap awet dan memberikan kenyamanan bagi tubuh Anda.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mencuci pakaian dalam adalah:
  • Jangan disikat!
  • Jangan dicampur dengan pakaian lain!
  • Jangan menggunakan air panas!
Agar pakaian dalam atau underwear Anda tetap awet, berikut adalah beberapa Tips Mencuci dan Merawat Underwear atau Pakaian Dalam yang bisa kamu praktekkan.
  • Tuangkan deterjen secukupnya, dan tambahkan beberapa tetes pelembut pakaian . Masukkan air, kemudian pastikan deterjen telah tercampur dengan air.
  • Rendam pakaian dalam Anda ke dalam air deterjen selama kurang lebih 10 menit.
  • Cuci bersih dengan menggunakan tangan. Jika ada noda yang membandel, gunakan sabun batangan untuk membantu menghilangkan nodanya.
  • Bilas dan rendam dalam pelembut dan pewangi pakaian.
  • Hindari menjemur langsung di tempat yang terik. Sebaiknya jemur di tempat yang terkena sinar matahari minim namun terbuka agar tidak tumbuh jamur.
  • Jangan menyeterika pakaian dalam, karena akan merusak tekstur pakaian dalam Anda.
  • Hindari penggunaan pelembut pakaian jika Anda memiliki alergi pada kulit.
Demikianlah Artikel Tips Fashion tentang Tips Mencuci dan Merawat Underwear atau Pakaian Dalam pada kesempatan kali. Baca juga Artikel Fashion sebelumnya tentang Tips Membeli Gaun Yang Tepat dan Tidak Mahal. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi busana dan tren fashion Anda!

Baca juga artikel Tips Fashion Pria dan Wanita lainnya:

 

Copyright © 2012 Info Tips Fashion Pria dan Wanita | Powered by Blogger